Profil Kecamatan Makale Selatan


.A. KONDISI WILAYAH
a. Sejarah Terbentuknya
Makale Selatan yang berarti serangan balik dan merupakan nama distrik yang diberikan oleh Puang Tarongko (kepala distrik yang pertama) dan hasil pemekaran dari Kecamatan Makale, sehingga menjadi sebuah Kecamatan yang saat ini bernama Kecamatan Makale Selatan, yang ibukota kecamatannya terletak di Kelurahan Tiromanda. Kecamatan Makale Selatan dibentuk berdasarkan Peraturan Daerah Nomor 18 Tahun 2000.
b. Letak Geografi
Ø Luas Wilayah
Kecamatan Makale Selatan trletak di Kelurahan Tiromanda yang memiliki luas wilayah 61,70 Km² dengan Koordinat Geografis berada pada 3°06’56” LS dan 119°49’11” BT.
Ø Batas wilayah dibatasi :
- Sebelah Utara : Kecamatan Makale
- Sebelah Selatan : Kecamatan Rano dan Kecamatan Gandangbatu Sillanan.
- Sebelah timur : Kecamatan Mengkendek dan Kec. Gandangbatu Sillanan.
- Sebelah Barat : Kecamatan Makale.
Ø Topografi
Kecamtan Makale Selatan yang keadaan wilayahnya terdiri dari pegunungan mempunyai jarak tempuh 5 Km dari Ibukota Kecamatan ke Ibukota Kabupaten.
c. Jumlah Kelurahan dan Lembang :
Secara administratif Kecamatan Makale Selatan terdiri dari 4 Kelurahan dan 4 Lembang, sebagai berikut :
1. Kelurahan Tiromanda
2. Kelurahan Tosapan
3. Kelurahan Sanda Bilik
4. Kelurahan Pasang
5. Lembang Randan Batu
6. Lembang Pa’buaran
7. Lembang Patekke
8. Lembang Bo’ne Buntu Sisong
B. POTENSI UNGGULAN
Kecamtan Makale Selatan mempunyai potensi unggulan :
1. Pertanian
2. Perikanan
3. Peternakan
4. Perindustrian
5. Perdagangan
6. Pariwisata
C. KOMPOSISI PENDUDUK
Jumlah penduduk Kecamtan Makale Selatan keadaan 28 Februari 2010 tercatat 13.388 jiwa yang terdiri dari laki-laki 6.911 jiwa dan perempuan 6.477 jiwa

Tidak ada komentar:

Posting Komentar